Tuesday, June 25, 2013

Memperbaiki Windows XP / 7 - "Windows could not start because the following files is missing or corrupt\WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG\SYSTEM"

Kali ini Saya menemukan masalah windows yang menampilkan error "Windows could not start because the following files is missing or corrupt\WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG\SYSTEM" seperti gambar dibawah ini;


Secara sederhana Saya menafsirkan error tersebut terjadi karena banyak faktor dan hal, seperti misalnya si pengguna mematikan dengan paksa laptop atau komputer nya yang lagi memproses, sehingga menyebabkan terjadi nya corrupt pada file system Windows Anda.



Ada 2 cara yang akan saya bahas di artikel ini.
Berikut langkah mudah penyelesaian nya:

  1. Boot komputer Anda dengan CD Windows XP Anda.
  2. Pilih opsi Repair=R ketika ada pilihan untuk melakukan repair Windows Anda.
  3. Selanjutnya Anda akan diminta memilih drive tempat Windows Anda tersinstall, biasa nya ada di drive C, kemudian tekan angka #1 untuk memilih drive tersebut. Jika ditanyakan password, silahkan Anda masukkan password Administrator Anda.
  4. Ketik satu per satu perintah dibawah ini
        - ketik cd\windows\system32\config
        - ketik copy \windows\repair\system
          Jika ada pilihan No, Yes, All pilih All
        - ketik copy \windows\repair\software
          Jika ada pilihan No, Yes, All pilih All
  5. Keluar CD Windows tadi, ketik exit dan reboot komputer Anda

Itu untuk cara yang pertama.
Sekarang Cara keduanya, kita pakai Hiren's BootCD.


Langkah-langkahnya yaitu:
  1. Mendownload Hiren’s BootCD. Waktu itu saya mendownload Hirens BootCD 15.2 yang versi terbaru saat penulis menulis ini artikel (klik file zipnya, secara otomatis komputer akan mendownload file tersebut).
  2. Extrak file yang tadi kita download lalu ada file Burn to CD (proses sama seperti burning pada nero). Jangan lupa CD blank dimasukkan :lol: Kasih nama CD-nya Hirens BootCD atau apalah :lol:
  3. Masukkan CD Hirens BootCD ke PC/Laptop kita baru kita nyalakan Laptop. Secara otomatis Laptop akan melakukan booting lewat CD kita tadi
  4. Nah setelah itu kita pilih Mini Windows
  5. Disini klik Start → CD Hirens → Menu → Registry → Registry Restore Wizard → Menentukan posisi windows (bisanya C:\WINDOWS) → Pilih “Fix the system registry to that of a previous state” → Menentukan Restore Point (disini seolah-olah kita menghapus ingatan laptop kita apa yang terjadi hari ini :lol: ) → Yes
  6. Nah langkah terakhir yaitu Restart bukan Shut Down.

Nah itu dia 2 cara untuk memperbaikai system windows yang korup.
karena saya baik hati, jadi saya sediakan link untuk mendownlaod Hiren's BootCDnya hehehehehe ...

Langsung aja ke situs resminya :lol:

0 comments:

Post a Comment